Saturday, October 1, 2011

Osteoarthritis

 Osteoarthritis
Nyeri lutut ketika bangun dari jongkok atau ketika beraktifitas lain? itulah yang namanya derita Osteoarhtritis. Jangan khawatir akan menimbulkan kematian sebab menderita osteoarthritis tidak beresiko  meninggal dunia. Tetapi dapat mengganggu aktifitas kehidupan sehari-hari. Sendi lutut terasa nyeri yang hebat, kaku, dan bengkak sehingga menyebabkan gerak sendi terbatas.

Osteoarthritis adalah penyakit sendi degeneratif yang bersifat kronis dan progresif ditandai dengan kerusakan tulang rawan sendi (cartilage) dan pertumbuhan tulang baru (osteofit). Gejalanya adalah nyeri pada sendi terutama bila beraktifitas dan terasa berkurang ketika beristirahat. Namun pada kasus yang berat nyeri dapat dirasakan walaupun saat beristirahat.

Osteoarthritis mulai terjadi pada usia 45 tahun (pria), dan 55 tahun (wanita), atau terjadi lebih awal pada olahragawan atau orang yang memiliki aktivitas penggunaan sendi yang intens selama bertahun-tahun. Osteoarthritis adalah ausnya sendi dari keausan tulang muda dan cairan sendi (sinovial)